TASYAKURAN HUT RI KE-80 DI DESA SUTAWINANGUN DIHADIRI TOKOH ULAMA DAN SESEPUH 

CyberTNI.id | Cirebon, 30 Agustus 2025 — Suasana khidmat dan penuh rasa syukur mewarnai acara Tasyakuran dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia yang digelar di Balai Desa Sutawinangun, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, pada Sabtu malam (30/8/2025).

Acara tersebut dihadiri oleh Kuwu Sutawinangun, para sesepuh desa, tokoh masyarakat, ulama, serta warga sekitar yang turut mendoakan keberkahan dan kemajuan bangsa.

Hadir sebagai penceramah, Ustaz Iskandar Abdullah, S.Ag, memberikan siraman rohani yang mengingatkan pentingnya mengenang jasa para pahlawan, menjaga dan melestarikan kemerdekaan, serta mempererat persatuan dan kesatuan bangsa.

“Kami sangat bersyukur kepada Tuhan karena telah menganugerahkan kemerdekaan kepada bangsa ini. Sebagai generasi penerus, kita memiliki tanggung jawab besar untuk menjaga persatuan dan kesatuan,” ujar Diaz Fakhnuritasari, M.Pd., Kuwu Desa Sutawinangun, dalam sambutannya.

Kehadiran aparat keamanan juga turut memberikan kenyamanan bagi warga. Serda Rachmad Ariyanto selaku Babinsa dan Aipda Mafendra Y. selaku Bhabinkamtibmas, turut hadir dalam acara ini untuk memastikan kegiatan berlangsung dengan aman dan tertib.

Tasyakuran ini diharapkan dapat menjadi momen refleksi dan penguatan nilai-nilai kebangsaan di tengah masyarakat.

“Semoga kegiatan ini membawa dampak positif, tidak hanya bagi warga Desa Sutawinangun, tetapi juga bagi masyarakat Kecamatan Kedawung secara umum,” tutup panitia pelaksana.

 

 

Eko Priyanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *