Dua Pelaku Gasak Tabung Gas 3 Kg di Warung Warga Jatimulya, Aksi Terekam CCTV

CyberTNI.id | LEBAK, Sabtu 18 Oktober 2025 — Aksi pencurian tabung gas melon 3 kilogram kembali terjadi di wilayah Kabupaten Lebak, Banten. Kali ini, peristiwa tersebut menimpa sebuah toko kelontong milik warga di Kampung Babakan Lurah, RT 02/RW 03, Desa Jatimulya, Kecamatan Rangkasbitung, pada Sabtu malam (18/10/2025). Dua orang pelaku yang mengendarai sepeda motor jenis Aerox berwarna merah nekat beraksi di saat pemilik toko sedang melaksanakan ibadah salat Magrib.

Menurut keterangan pemilik toko, Ikrom, kejadian bermula ketika dirinya tengah menunaikan salat Magrib di masjid. Saat itu, toko dijaga oleh istrinya. Namun, beberapa menit kemudian, sang istri sempat masuk ke dalam rumah untuk menenangkan anak mereka yang menangis. Di saat itulah, dua pelaku yang diduga sudah mengintai situasi sekitar datang menggunakan sepeda motor dan langsung melancarkan aksinya.

“Pelaku dua orang naik motor Aerox warna merah. Saat warung lagi sepi, mereka turun dan langsung ambil tabung gas 3 kg yang ada di depan warung,” ujar Ikrom saat ditemui di lokasi kejadian.

Istri korban yang kembali ke warung mendapati tabung gas telah raib. Ia sempat berteriak dan mencoba mengejar pelaku, namun keduanya dengan cepat tancap gas meninggalkan lokasi menuju arah jalan utama.

“Begitu istri saya lihat, pelaku sudah bawa kabur gasnya. Istri saya sempat teriak, tapi mereka langsung kabur,” tambah Ikrom.

Tak tinggal diam, Ikrom kemudian memeriksa rekaman kamera CCTV yang terpasang di depan tokonya. Dari hasil rekaman tersebut, terlihat jelas dua orang pelaku mengenakan helm dan menggunakan sepeda motor berwarna merah. Aksi mereka berlangsung cepat, hanya dalam hitungan detik.

“Pelaku terekam jelas di CCTV, dan sekarang rekaman itu sudah kami simpan untuk bukti laporan ke pihak berwajib,” tutur Ikrom.

Warga sekitar yang mendengar teriakan langsung berdatangan, namun para pelaku sudah keburu kabur. Peristiwa ini membuat warga Kampung Babakan Lurah resah, karena kejadian serupa pernah terjadi beberapa waktu lalu dengan modus hampir sama.

Menanggapi kejadian tersebut, warga berharap aparat kepolisian segera menindaklanjuti dan menangkap para pelaku yang telah meresahkan masyarakat. Mereka juga berencana memperketat penjagaan di lingkungan sekitar, terutama pada malam hari.

Sementara itu, pihak kepolisian dari Polsek Rangkasbitung disebut telah menerima laporan terkait pencurian tersebut dan sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut dengan memeriksa rekaman CCTV serta mengumpulkan keterangan saksi di lapangan.

Kejadian ini menjadi pengingat bagi warga agar lebih waspada dan tidak meninggalkan warung tanpa pengawasan, terutama di jam-jam rawan. Aksi nekat para pencuri yang memanfaatkan kelengahan pemilik usaha menunjukkan bahwa kejahatan bisa terjadi kapan saja, bahkan di lingkungan perkampungan yang relatif tenang.

 

Astoby qorrieC. JKJ

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *